PEREKONOMIAN
INDONESIA
Analisis
Contoh Kasus Kegiatan Kapitalisme di Indonesia
Nama: Kiki Rizky
Virliana
NPM: 25214892
Kelas: 1EB42
BAB
I
Pendahuluan
I. Kapitalisme
Kapitalisme
bukanlah sebuah istilah yang asing bagi Bangsa Indonesia maupun dunia. Paham
Kapitalisme sampai saat ini masih memiliki pengaruh kuat bagi banyak Negara di
dunia, termasuk Indonesia. Walaupun Indonesia sendiri sudah menganut sistem
perekonomian demokrasi ekonomi yang merupakan perwujudan dari Pancasila dan UUD
1945, tapi paham Kapitalisme sendiri masih sering kita temui dalam praktik
kegiatan ekonomi di Indonesia baik secara sadar atau tidak.
Secara
etimologi, Kapitalisme berasal dari kata Capital
(Modal) dan Isme (paham atau cara
pandang). Namun jika kita kembali telusuri, Kapitalisme bermula dari bahasa
latin Caput yang berarti ‘kepala’.
Lalu apa hubugan kata Caput (kepala)
dengan Capital yang sering diartikan modal?
Konon, orang Romawi Kuno dulu mengukur kekayaan seseorang dari banyaknya hewan
ternak yang orang itu miliki. Maka semakin banyak ‘caput’ nya semakin
sejahteralah ia. Maka untuk seseorang dapat dikatakan sejahtera, ia akan
berusaha untuk mengumpulkan ‘caput’ sebanyak-banyaknya. Sedangkan kata Isme
seperti yang dapat kita lihat merupakan cara pandang atau bisa dibilang
ideologi sebuah kelompok masyarakat yang mereka anut.